Blog ini hanyalah ungkapan akan ketidaksempurnaan seseorang yang haus terhadap ilmu pengetahuan. Hanya blog biasa dan sederhana tanpa
ada sesuatu apapun itu yang membuatnya spesial. Merupakan titik temu antara pola pikir dan rasa penasaran yang kemudian tertumpah
dalam barisan abjad atau angka yang kadang penulispun terjerumus di dalamnya. fvck real dejavu //Tips Trik Blog
[+] Post Title :

Apa yang dimaksud dengan Hosting ?


[+] Date : 4/26/2010
[+] Author : Oktri darmadi
[+] Link : http://tipsbelajar-blog.blogspot.com/2010/04/apa-yang-dimaksud-dengan-hosting.html
[+] Type :
Disaat Anda membuka sebuah halaman web, itu adalah sebuah proses dimana Anda menghubungi sebuah komputer di luar sana tempat web tersebut disimpan. Sebagai contoh, Anda membuka halaman Google, itu sebenarnya yang terjadi adalah Anda sedang melakukan komunikasi dengan komputer miliknya Google.

Pertanyaannya, mengapa kita dapat mengakses situs Google kapanpun kita inginkan ?
Jawabannya karena komputer Google terhubung dengan Internet selama 24 jam/hari dan 7 hari/minggu tanpa berhenti. Komputer Google tidak pernah berhenti melayani kapanpun yang Anda inginkan, dan dia bersedia untuk online dan melayani secara terus menerus.

Ada beberapa hal teknis, mengapa Goggle bisa terus menerus melayani kita tanpa henti, itu disebut sebagai Komputer Server.

Kesimpulannya adalah, Komputer Server tersebut adalah :
  • Tempat dimana Program Web diletakkan
  • Terhubung 24 jam secara terus menerus
Lalu apakah kita bisa membuatnya sendiri ?

Jawabannya, BISA. Kita dapat membuat Komputer Server sendiri. Anda bisa berlangganan koneksi internet dari provider penyedia koneksi internet. Nanti Anda bisa meminta nomor IP sebagai tanda pengenal, meletakkan program web yang akan diakses pengunjung.

Untuk dapat membuat Web Server sendiri, itu sangat bergantung pada kemampuan finansial kita, dimana terdapat biaya operasional server, gaji pegawai dll. Rasanya untuk personal, biaya ini dirasakan cukup berat.
Lalu ada perusahaan-perusahaan yang melihat ini sebagai peluang bisnis, dimana mereka membangun server, kemudian mereka bagi-bagi menjadi beberapa bagian/kapling dan menyewakannya.

Perusahaan seperti itu disebut dengan Web Hosting. Kita dapat menyewa kapling-kapling tersebut dengan harga yang lebih murah dibandingkan dengan membeli sebuah Komputer Server. Maka model sewa seperti ini bisa disebut ekonomis bagi kita yang berkantong pas-pasan.
Model menyewa ini juga sangat praktis, kita tidak usah dipusingkan dengan banyaknya urusan seperti Instalasi web server, pemantauan server selama 24 jam dan lain sebagainya. Pekerjaan ini sudah dilakukan oleh Perusahaan Web Hosting. Anda tinggal membayar sewa sesuai dengan kapling/tempat yang sudah disediakan.

Semoga infomasi diatas bisa membantu Anda mengetahui arti dan kegunaan Tentang Hosting .
Terimakasih.

Ditulis Oleh : Oktri darmadi ~ Tips Belajar Blog

Anda sedang membaca sebuah artikel yang berjudul Apa yang dimaksud dengan Hosting ?Mohon maaf apabila konten dari posting yang anda baca sudah rusak atau terjadi kesalahan dalam penulisan. Jika ada pertanyaan yang ingin disampaikan silahkan tulis pada kotak komentar

:: Thank you for visiting ! ::

0 komentar:

Posting Komentar

 
Masuk ke Blog